Syarat & Ketentuan

Syarat & Ketentuan

Untuk menjaga kredibilitas Pejuangkaryawan, maka kami selaku pihak Pejuangkaryawan mengeluarkan kebijakan atau syarat dan ketentuan yang berlaku bagi semua follower dan pengiklan sebagai berikut.

UNTUK PENCARI / PELAMAR KERJA

  • Silakan cek terlebih dahulu kredibilitas perusahaan / tempat kerja yang akan anda lamar.
  • Silahkan kirimkan lamaran kerja ke perusahaan yang anda inginkan dengan ketentuan yang telah ditetapkan (baik itu secara Online, Via Email, Kontak, atau datang langsung).
  • Pejuangkaryawan.com tidak menyediakan fitur “APPLY” secara langsung di website Pejuangkaryawan.com, karena kami tidak memiliki database untuk menampung lamaran. Lamaran secara online langsung di arahkan ke link yang telah disediakan perusahaan.
  • Mengenai prosedur lamaran kerja, apakah dilakukan secara online, melalui email maupun dikirim berkas fisik. Semua ketentuan tersebut berdasarkan peraturan dari perusahaan yang bersangkutan, kami sebagai media tidak pernah mengubah apapun syarat yang ditetapkan oleh perusahaan / pengiklan.
  • Harap membaca keseluruhan informasi yang ada, perhatikan terlebih dahulu kredibilitas perusahaan sebelum Anda mengirimkan lamaran.
  • Perhatikan tanggal postingan lowongan yang ada di feed Instagram Pejuang Karyawan serta batas waktu lamar yang di informasikan perusahaan, lowongan yang tayang lebih dari 2 minggu kemungkinan sudah tutup (Namun tidak menutup kemungkinan bahwa iklan tersebut masih dibuka,).
  • Harap laporkan kepada kami jika terdapat unsur penipuan atau pemungutan biaya dalam proses perekrutan karyawan baru dalam lowongan kerja yang masuk di Pejuangkaryawan
  • Semua informasi lowongan kerja yang masuk di Pejuangkaryawan telah melewati tahap verifikasi Admin. Kami
  • berusaha semaksimal mungkin untuk memposting Info Lowongan Kerja yang valid demi kenyamanan dan kemaslahatan bersama

LARANGAN

  • Kami melarang semua follower memberikan berkomentar yang melanggar SARA, fitnah, atau menebar kebencian di sosial media Pejuang Karyawan
  • Kami melarang semua aktifitas spam di kolom komentar sosial media Pejuangkaryawan.com
  • Apabila ketahuan melakukan pelanggaran diatas, maka kami akan memblokir akun tersebut secara permanen.

UNTUK PENGIKLAN LOWONGAN KERJA

  • Apabila anda ingin memasang/mengiklankan lowongan kerja di Pejuangkaryawan.com, Silahkan langsung hubungi kontak kami. Agar kami bisa menverifikasi iklan anda.
  • Harap mengirimkan detail informasi lowongan kerja yang ingin anda iklankan dengan jelas. Nama Perusahaan / Lembaga, Alamat, Posisi yang di cari, Kriteria, Fulltime / Partime, No kontak / email, dan lain-lain.
  • Setelah itu kami akan mengirimkan formulir yang wajib di isi oleh setiap perusahaan yang akan memasang iklan di Pejuangkaryawan.com.
  • Harap tidak mengirimkan info lowongan kerja kepada kami, jika anda bukan orang yang berwenang di perusahaan tersebut. Agar info yang masuk pada kami benar-benar info yang valid.
  • Iklan lowongan kerja yang sudah masuk atau sedang tayang, tidak dapat di pending atau dibatalkan dengan alasan apapun. Kecuali pengiklan ingin iklan dihapus dan kontrak iklan dinyatakan selesai.

LARANGAN

  • Dilarang memasukkan informasi lowongan kerja yang tidak jelas dan bersifat penipuan.
    Dilarang memanipulasi posisi lowongan kerja untuk mengecoh pelamar (Contoh: Iklan posisi Supir, ternyata jadi Sales Marketing).
  • Dilarang meminta/menarik sejumlah uang kepada pelamar kerja dengan alasan apapun (psikotes, cek kesehatan, dll).
  • Apabila ketahuan melakukan pelanggaran diatas, maka demi menjaga kredibilitas Pejuangkaryawan.com dan kemaslahatan bersama, kami berhak menolak pemasangan iklan tersebut.
  • Apabila iklan sudah tayang, maka kami berhak untuk menghapus iklan tersebut dari semua media kami, dan semua proses iklan kami nyatakan selesai.

Demikian kebijakan dari kami untuk kemaslahatan bersama. Membaca atau tidak, kami anggap anda SETUJU dengan semua kebijakan kami. Atas perhatiannya, kami ucapkan terimakasih

Salam Hormat

Tim Pejuang Karyawan